Reparasi Part IV

Homepage Toko Online Skema Modbo5.0 Buku Tamu Reparasi  I Reparasi  II Reparasi  III Reparasi  IV Reparasi V Album I Album II Album III Album IV Album Bali Video Album Youtube Video Links

" Indahnya Berbagi "

Printer Canon IP2770 error kedip- kedip setelah isi ulang tinta

Tanggal 4 Mei 2013 Servis Printer canon IP2770 dengan kerusakan Error lampu Orange berkedip- kedip. Info dari pemilik, Printer tersebut habis diisi ulang tintanya. Langsung diadakan aksi, dan ternyata sebenarnya kedip setelah isi ulang itu biasa terjadi, dan biasanya ada perintah di monitor untuk menekan tombol reset selama 5 detik. langsung aja dilakukan reset dengan menekan selama 5 detik, dan printer akhirnya bisa normal kembali dengan dicoba print dan hasilnya baik. semoga bermanfaat,..!

by, 

Tri.Y.Hasnan, Samarinda 2013

 

TV Changhong 21 Inch Layar Datar Ada gambar pelangi bulat pada layar

Servis Panggilan Tgl. 9 May 2013, TV Changhong baru  21" layar datar dengan kerusakan awalnya TV tiba- tiba mati disertai turunya breaker listrik. TV ini menggunakan mesin yang sama persis dengan mesin Wansonic. kemudian dicoba dihidupkan lagi, ternyata bisa hidup tapi ada gambar pelangi berbentuk bulat besar ditengah layar TV. TV ini menggunakan mesin yang sama persis dengan mesin Wansonic.

Langsung TV dibuka, dan sasaran langsung ke arah PTC yang berbentuk kotak hitam yang berfungsi sebagai degaussing/penghilang magnit TV ,yang berada dibagian depan PCB. benar saja, ternyata satu dari tiga kaki PTC tersebut lepas dan hangus terbakar yang disebabkan solderannya retak dan menjadi terbakar.

Penggantian PTC baru langsung dilakukan, dan tak lupa cek solderan dibagian lain dan tak solder ulang yang kelihatan retak solderannya.Terakhir, TVpun dicoba, dan Alhamdulillah gambar TV bisa normal kembali.Semoga bermanfaat...!

by

Tri.Y.hasnan

Samarinda 2013

 

Penampakan TV seperti dibawah ini :

 

 

TV Changhong 29 Inch Layar Semi Datar Hidup normal lama - lama kabur

Servis Panggilan Tgl. 9 May 2013, TV Changhong 29" Layar Semi Datar dengan kerusakan hidu normal, lama - lama kabur dan disertai  suara yang kadang besar sendiri dan kadang kecil sendiri. Langsung diaksi, dan berihkan dulu debu2, serta cek solderan, ternyata banyak sekali yang mulai retak. dilakukanlah penyolderan ulang, dan terlihat juga ada elko tegangan tingginya 250V/22uF sudah melembung atasnya. Pengantianpun juga dilakukan dan juga elko2 lain yang sudah tidak sedap dipandang juga diganti semua. TVpun dicoba hidupkan, dan ternyata TV belum bisa hidup sempurna. Kalau tanpa siaran, TV bisa dibilang normal dan tampak bersih tidak bergoyang. tapi ketika diberi sinyal baik pake antena maupun VCD, Gambar TV bergoyang dan seolah -olah pecah menjadi dua. Akhirnya dilakukan lagi pengecekan, dan tak coba ganti elco B+nya  yang bernilai 200V/330uF .Elco ini sekilas kelihatan segar bugar, tapi kenyataanya nilai elco ini sdh berkurang, buktinya setelah penggantian elco B+ 200V/330uf diganti dg 160V/330uf, TV dicoba dan akhirnya gambapun bisa normal kembali. Jadi, biar kelihatan segar ternyata bisa menipu mata kita... ketelitian sangat dibutuhkan oleh teknisi.... semoga bermanfaat...!

by,

Tri.Y.Hasnan, Samarinda 2013

 

Penampakan TV ada dibawah ini :

Playstation 2 Fat Mati total Socket Kabel switch On/Off terbakar

Tgl.9 May 2013 Malam, dapat servisan PS2 tebal, dengan kerusakan matitotal disebabkan Colokan kabel listrik yang terhubung ke PS2 ledeh terbakar. Info si empunya sudah dicoba dibawa ke tukang servis PS, dan diminta 250ribu untuk penggantian switch tersebut. akhirnya siempunya tidak bersedia dan dilempar ke rumah ane. langsung PS tersebut ane buka, dan ternyata,memang socket kabel switchnya gak bisa ditolong lagi, tapi switchnya sendiri masih normal. Jadi langsung ane sambung aja kabel tanpa socket kabel, yang mana kabel dimodif dg cara dimasukkan aja ke bekas socket switch tadi. dan solderkan ke switch ON/OFF nya. dan di tes, PS2 bisa Normal kembali meskipun kabel belakangnya permanen, alias gak pake dilepas. Semoga bermanfaat....!

by,

Tri.Y.Hasnan

Samarinda 2013

 

Penampakan seperti dibawah ini :

Mesin Cuci dua Tabung pengering tidak berfungsi

Dua hari berturut - turut, Tgl.15 dan 16 Mei 2013, dapat servis panggilan untuk perbaiki Mesin cuci dua tabung yang satu merek Sanken, dan yang satu merek National,dengan kerusakan yang sama yaitu pengering tidak berfungsi atau mati. Langsung dilakukan pengecekan dibagian panel mesin cuci, ternyata kerusakan pun juga sama, yaitu As Tutup pengering mesin cuci patah, sehingga saklar pengering tidak bisa nempel dan otomatis motor pengering jadi tidak hidup serta Rem yang seharusnya tidak lengket, menjadi lengket karena patahnya as tutup pengering yang terbuat dari plastik dan tidak bisa menarik Rem lagi. Solusi perbaikan juga Sama, yaitu As yang patah tadi di Lem dengan lem korea, dan ditambah dengan mengikat yang patah dengan kabel ties. Dan dicoba, kedua mesin cuci tersebut bisa normal kembali. Semoga bermanfaat....!

by,

Tri.Y.Hasnan

samarinda 2013

PS2 Fat SCPH 30000 Nodisc/Tidak bisa baca disk

Bulan Juni 2013 datang pasien Minta Servicekan PS2 Tebal seri SCPH 30000, dengan kerusakan Nodisc/tidak bisa membaca kaset... Langsung Aksi, dan prediksi sementara tetap fokus ke Optik yang sudah lemah... akan tetapi jangan gegabah dulu, sebab ternyata pada PS tersebut pada saat dihidupkan dan dipasang kaset, terdengar suara yang agak kasar di bagian area Optik.

PS langsung dibuka dan dicoba dihidupkan tanpa box bagian atas.. benar saja, Gear Optik yang terbuat dari Plastik yg berfungsi untuk maju mundur optik, macet dan mengeluarkan suara kasar, yag pertanda gear tersebut sudah Aus.

Langsung cari pemain baru, dan ganti Gear, dicoba, Alhamdulillah PS2 sudah bisa berfungsi kembali bisa membaca kaset/ tidak nodisc lagi.

Semoga bermanfaat..!

by,

Tri.Y.Hasnan

Samarinda2013

Penampakan Gear Optik seri SCPH 30000 seperti dibawah ini:

PS2Tebal SCPH30000 Lampu hijau sebentar kembali Merah Lagi

 

Bulan Juli 2013  dapat servisan PS2 Tebal seri SCPH 30000 dengan kerusakantombol ON  ditekan hidup hijau kemudian kembali Merah lagi. Langsung diaksi dan dibongkar ternyata pada Power Supply dibagian Outputnya terlihat dua buah Elco yang bernilai 25Volt/470uF dalam keadaan Gembung. Langsung dilakukan penggantian, dan dicoba ternyata betul.. Penyebabnya adalah dua buah elco pada board Power supply tersebut.dan Alhamdulillah PS2 tsb Normal kembali. Semoga bermanfaat...!

by,

Tri.Y.Hasnan, Samarinda 2013

 Penampakan seperti dibawah ini :

TV Polytron Uslim Model PS30UM29M  Mati Standby

 

Pertengahan September 2013 berturut - turut dapat servisan TV Polytron dengan kerusakan yang sama. pertama Servis TV Polytron 29 inch Uslim Model  PS30UM29M dengan kerusakan TV seolah mau hidup tapi kembali merah/standby. kronologi dari yang punya TV ini memang awalnya bergaris pada bagian atasnya dan akhirnya mati standby. Setelah dibuka dan dicek ternyata pada bagian vertikal banyak solderan yang lepas. karena biar mendapatkan hasil yang optimal, maka sekalian IC Vertikal ganti Baru beserta elko 50V/100uF, Dioda Dumper 1N4002 ganti dg 1N4007, serta elko kecil 50v/1uf dibagian vertikalnya. dan tak lupa Resolder semua yang mencurigakan. TVpun di Tes, dan Alhamdulillah TV bisa hidup Normal. tidak lama berselang beberapa hari kemudian Dapat lagi servisan TV Polytron Slim 29 inch DGTV dengan keluhan TV Gambarnya tinggal seperempat dibawah. Kecurigaan langsung sama ke IC vertikal. Ganti juga dg yang baru beserta elko dan diodanya serta resolder, dan Alhamdulillah bisa hidup Normal juga. dan beberapa hari kemudian dapat lagi servisan TV Polytron tapi 21inc dengan kerusakan Mati Standby tanpa sebab. dicek ternyata bagian vertikal juga. akhirnya ganti baru seperti kerusakan diatas, dan dicoba Alhamdulillah bisa hidup normal... 

Jadi kesimpulannya, TV jenis Slim Polytron Rata2 kerusakannya di area vertikal terutama yang pakai IC vertikal LA78141. demikian, dan semoga bermanfaat...!

by, Tri.Y.Hasnan

Samarinda 2013

 

Contoh awal kerusakannya sebelum Mati Standby seperti dibawah ini.. :

TV LCD Changhong Model LT 24699 Hidup tapi tidak mau Start

Tgl. 4 August 2013 di telpon untuk perbaiki LCD TV di Jl.Kadrie Oning dekat Jl.Juanda Samarinda....merek TV tsb Changhong model LT24699. info dari siempunya kerusakannya TV hidup tapi tidak mau start... Setelah dilakukan pemeriksaan ke TKP, TVpun dibuka dan dicek ternyata pada board regulator/Power Supply kelihatan 4 buah elco bernilai 25V/1000uF semuanya dalam keadaan kembung... langsung dilakukan penggantian elco, dan TVpun di tes kembali, dan Alhamdulillah TVpun bisa Start dan hidup normal kembali.... semoga bermanfaat...!

by, Tri.Y.Hasnan

Samarinda August 2013

 

Penampakannya lihat  dibawah....!

Water Heater / Pemanas Air Rinnai 350W air tidak mau Panas & lampu indicator Mati

 Tanggal 11 Desember 2013 , Dapat Order perbaiki Water heater atau pemanas Air merek Rinnai 350Watt , Kaasitas 15 liter. Kerusakannya Lampu Indicator tidak menyala dan Air juga tidak Mau panas. langsung dilakukan pembongkaran, dan ternyata di dalam bodi pemanas ada rangkain kabel beserta satu buah termoStart yang berkaki dua dg nilai suhu 77 derajat dan satu buah Overheat yg berkaki 4.dg nilai suhu 95 derajat. Tanpa basa basi, thermostart beserta overheat dilakukan penggantian dengan nilai yang sama, dan belinya juga kalo nggak ada ditoko biasa silahkan ke service centernya.. murah meriah aja... mungkin ditoko ada, tapi suhunya biasanya gak sama persis.. jadi beli aja di service center..!  setelah penggantian Thermostart dan overheat baru, pemanas airpun dicoba tancapkan ke listrik, dan Alhamdulillah Lampu indicator bisa nyala...Pemanaspun diisi air samapi penuh dulu kemudian  setelah air penuh, baru ditancapkan kelistrik...! dan alhamdulillah, air panaspun bisa keluar lagi.... Semoga bermanfaat....!

 catatan : jangan lupa Grounding dipasang agar tidak nyetrum..! 

Penampakannya seperti dibawah ...!

DVD Polytron Big Band Kaset DVD dan MP3/USB Tidak Berfungsi

 

Tgl. 28 September 2013 , Dapat servisan DVD Big Band merek Polytron dengan kerusakan DVD dan USB /MP3 tidak berfungsi.. dicoba dihidupkan ternyata benar, Kaset DVD tidak mau berputar. ketika pintu open close dibuka dan ditutup kembali, DVD kaset tetap tidak bereaksi. Akhirnya coba tak ukur tegangan input ke MPEG yang seharusnya normal 12V dan 5V ternyata hanya 8,21V dan 5V. kecurigaan langsung tertuju ke tegangan tersebut. Dan tak coba tes pakai Regulator DVD biasa dengan tegangan 12V dan 5V, ternyata DVD tersebut bisa bereaksi dan berputar normal. berarti kerusakannya dikarenakan kurangnya tegangan input 12V ke MPEG. akhirnya dikarenakn yang punya mau cepat, langsung aja dibuatkan Regulator external diambil dari DVD yang gak dipakai lagi tapi regulator masih normal. Dan DVDpun bisa berfungsi kembali... Semoga bermanfaat...!

by, Tri.Y.Hasnan ,

samarinda 2013

 

Gambar penampakannya seperti dibawah ini :